Salah satu alasan kuat Risty Tagor menggugat cerai Stuart Collin lantaran sang suami berubah menjadi kasar terhadap si kecil Arsen dan kepadanya. Selain itu, Stuart juga dituding sebagai suami yang tak pernah memberikan nafkah untuk Risty selama mereka membina bahtera rumah tangga.

Lewat kuasa hukumnya, Stuart membantah tudingan yang dialamatkan kepadanya. “Dibilang Stuart tidak menafkahi, ada bukti Stuart menafkahi Risty,” jelas M Andrianza Yunial S
“Klien kami dikatakan tidak memberikan nafkah itu bohong besar. Klien kami sudah kasih tapi ditolak oleh Risty nggak tahu alasannya, masalah besarnya itu kan relatif,” lanjut tim pengacara lainnya, Ferry Ericson.
Risty yang selama ini memberi tudingan Stuart ringan kasar pun dinilai telah melakukan fitnah belaka. “Soal Stuart temperamen tidak ada, itu terlalu mengada-ada. Tidak ada semua itu, semuanya rekayasa,” tegas M Andrianza.
Pada sidang mediasi hari ini, Risty dan Stuart lagi-lagi tidak hadir. Stuart tidak bisa datang lantaran dirinya sakit. “Saya baru dapat kabar pagi tadi, dia cuma enggak enak badan akibat perubahan cuaca,” tutupnya.