Setiap gosip yang berkaitan dengan Mulan Jameela pasti membuat publik heboh, termasuk isu yang sedang hangat saat ini bahwa pelantun lagu Wonder Woman itu dikabarkan sedang hamil.

Benar atau tidaknya belum jelas, namun bukti kuat terlihat ketika berat badan Mulan naik dan nafsu makannya bertambah. Ramdan Alamsyah selaku pengacara Mulan tak mau membeberkan secara rinci soal gosip kehamilan Mulan. “Ah kalau itu nanya lagi deh. Nanti tanya langsung ke Mbak Mulan saja,” ungkap Ramdan
Beberapa waktu lalu, Mulan sempat mengisyaratkan niatnya untuk punya anak lagi. “Intinya kami mengikuti saran dokter, misalnya makan sayuran dan seafood biar bisa cepat hamil anak perempuan,” tandas Mulan
Tak mau pusing soal dirinya yang disebut hamil, Mulan pun memilih untuk mengurus laporannya ke polisi. Mulan melaporkan haters di sosial media karena dirinya dituding sebagai perusak rumah tangga Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Proses laporan baru akan diajukan pekan depan.